6 Racikan dan Herbal Alami Mengobati Penyakit Thypus / Tipes



Thypus atau sering dikenal dengan Tipes adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri di usus halus, terkadang juga pada darah, oleh kuman Salmonella typhi atau Salmonella paratyphi A, B dan C, yang juga dapat mengakibatkan gastroenteritis atau keracunan makanan.

Saluran pencernaan menjadi tempat masuknya kuman ini. 

Kuman ini lalu berkembang biak, menuju saluran limfa dengan menembus dinding usus, kemudian dalam waktu 24-72 jam masuk ke pembuluh darah. 

Akhirnya berbagai gejala klinis akan muncul. 
Masyrakat sering menyebut penyakit ini dengan nama Thypus atau Tipes.

Berbeda dengan dunia Kedokteran yang dikenal dengan Typoid Fever atau juga Thypus abdominalis karena terkait erat dengan Usus perut.
Perlu dilakukan pemeriksaan laboratorium untuk mengetahui adanya penyakit Thypus ini, yaitu 
-      Sel Darah Putih mengalami penurunan
-      Pendarahan usus diakrenakan Anemia yang rendah
-      Menurunnya Trombosit
-      Pada Darah, Kotoran, dan Urin ditemukan bakteri salmonella typhosa


Anjuran Bagi Penderita Thypus
Penyakit ini sangat menggangu aktifitas kita, sehingga dibutuhkan istirahat untuk jangka waktu bebrapa minggu, bahkan bulan. 
Pola Makan yang benar sangat perlu diperhatikan pasca menderita penyakit Thypus. 

Jika dokter menyarankan untuk mengonsumsi makanan yang lunak seperti bubur, maka lakukan itu sampai batas waktu yang ditentukan. 

Hindari makanan yang pedas, asam, berminyak. 

Kegiatan yang terlalu menguras tenaga juga perlu dikurangi.


Racikan dan Herbal Alami Penyakit Thypus atau Tipes
Berikut 6 Racikan dan Herbal Alami Mengobati Penyakit Thypus

1.    Cacing Tanah

Cacing Tanah biasanya mudah didapatkan dikebun atau tanah yang memiliki tekstur yang gembur, dan lebih mudah jika dicari pada malam hari.
- Ambil sekitar 10 buah cacing tanah
- Buang isi perutnya, cuci bersih dengan air
Ada 2 cara mengolahnya :
Pertama, Rebuslah cacing tanah yang sudah bersih tadi selama 10 menit.

Jika suhu sudah dirasa hangat-hangat , baru diminum. 

Jangan menunggu sampai dingin, karena akan terasa lengket.
Kedua, cacing tanah yang sudah bersih tadi dipanggang tanpa minyak, lalu dicampur air putih untuk kemudian diminum. 

Atau Anda dapat langsung mengonsumsinya tanpa dicampur air, karena cacing tanah sendiri sebenarnya tidak ada rasanya.
Minum/konsumsi 3x sehari.


2.    Daun Keji Beling

Ambilah 20 lembar Daun Keji Beling, rebus sampai mendidih dengan 2 liter air selama kurang lebih 15 menit.

Lakukan dengan rutin, dan minum 2x sehari.



3.    Racikan Kunyit, Sambiloto, dan Serai

Ambilah :
- Kunyit sebanyak 2 rimpang
- Daun Sambiloto sebanyak 1 lembar
- Serai sebanyak 1 bongol
- Air Hangat sebanyak 1 gelas
Cara Meracik :
-      Semua bahan ditumbuk halus dan pipis
-      Tambahkan air, kemudian disaring
-      Minum, dan lakukan resep ini selama 1 minggu



4.    Mentimun

Ambilah 2 buah mentimun, parut, diperas, kemudian ambilah airnya.
Minum ramuan ini 3x sehari.

5.    Cengkeh

Untuk penyajian sehari, siapkan 8 gelas air untuk merebus 8 batang cengkeh. 

Didihkan sampai hanya tersisa setengahnya. 

Cara meminumnya adalah sedikit demi sedikit dalam kurun waktu satu hari.
Lakukan hal yang sama selama beberapa hari hingga dirasa kondisi telah membaik.

6.    Bawang Putih

Tidak diragukan lagi Bawang Putih memang memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan, dan salah satunya adalah herbal untuk penyakit Thypus. 

Bawang putih memiliki khasiat anti bakteri, seingga dapat digunakan untuk melawan bakteri Salmonella Typhi yang merupakan bakteri penyebab Thypus. 
Bawang Putih dapat mempercepat penyembuhan dari Thypus, karena dapat meningkatkan imunitas (Kekebalan) tubuh. 
Cara mengobati Thypus dengan Bawang Putih :
Ambil 2 siung bawang putih, lalu makanlah setiap sehabis makan. 
Lakukanlah hal ini 3x sehari secara teratur selama beberapa hari.



Demikianlah 6 Racikan dan Herbal Alami untuk Mengobati Penyakit Thypus.
Semoga Bermanfaat !

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "6 Racikan dan Herbal Alami Mengobati Penyakit Thypus / Tipes"

Posting Komentar